Monica Yogurt

Kami Perkenalkan...Kudos Yogurt

ditulis oleh denbagusai, diperbahurui terakhir kali pada 6 Mei 2020.

Bicara tentang produk yogurt yang Monica Yogurt hasilkan…kami ingat salah satu pesan orang tua kami, waktu itu bapak berpesan untuk tetap membuatkan apapun dan berapapun pesanan yogurt yang datang pada kami. Karena itulah yang membedakan kami dengan perusahaan-perusahaan yogurt yang besar. Akan ada orang, walau jumlahnya hanya satu dua orang…yang karena alasan kesehatan, membutuhkan yogurt yang tidak ada di supermarket dan kita harus sediakan yogurt itu untuk mereka karena mereka membutuhkannya untuk kesehatan mereka. Begitu pesan bapak kepada kami.

Dan benar saja…adalah ketika ada orang tua dari seorang teman yang baru sembuh dari sakit, suka buah pisang. Karena baru sembuh dari sakit, si Oom harus mengkonsumsi yogurt nonfat dan harus tanpa gula. Susah sekali mencari yogurt dengan kombinasi seperti itu. Tapi berkat pesan bapak , kami punya yogurt yang seperti itu.

Disertai keinginan untuk bisa menyediakan yogurt pesan antar dalam waktu yang relatif cepat, kami mempunyai beberapa kebijakan baru. Salah dua diantaranya, kini kami hanya memproduksi yogurt nonfat untuk ukuran 950gram dan untuk ukuran 500 gram dan 250gram, hanya terdiri dari 6 rasa yang nantinya akan tersedia dalam hitungan menit dan siap diantar oleh layanan ojek Online. Kebijakan baru ini sifatnya masih ujicoba mengingat masih dirasakan perlu penyesuaian disana sini.

Disamping ukuran produk yang masih dalam proses penyesuaian, kami juga ingin memberitahu tentang sesuatu yang baru. Kalau dulu beberapa orang mengenal kami sebagai Monica Yogurt…kini kami menjadikan Monica Yogurt sebagai ibu dari produk-produk yang nantinya akan kami hasilkan. Dan saat ini, kami perkenalkan kepada anda semua… “KUDOS YOGURT”.

Mohon Doa dan Restu dari anda agar kami dapat terus bertahan dan menghasilkan produk yogurt yang baik. Berikut adalah penjelasan lebih detail tentang yogurt yang kami hasilkan: